AyoTau, Donggala – Anggota DPRD Kabupaten Donggala, I Ketut Kariana, menggelar reses perdana di Desa Bambakanini, Kecamatan Pinembani, pada Jumat 7 Maret 2025. Kegiatan yang berlangsung di gedung pertemuan kantor desa itu dihadiri Kepala Desa, tokoh masyarakat, serta warga setempat.
Dalam kesempatan tersebut, politisi dari Fraksi Perindo itu menyerap langsung berbagai aspirasi masyarakat, terutama terkait kebutuhan sektor pertanian dan infrastruktur jalan. Ketut Kariana mengatakan, reses ini menjadi agenda pertamanya serap Aspirasi di Negeri diatas awan.
“Ini reses pertama saya di Bambakanini. Tentunya ini menjadi kesempatan penting untuk mendengar langsung apa yang menjadi kebutuhan masyarakat,” ungkapnya.
Desa Bambakanini yang berada di wilayah ketinggian mayoritas dihuni warga yang bermata pencaharian sebagai petani. Tak heran, dalam pertemuan itu, warga meminta bantuan bibit cokelat dan bibit durian montong guna mendukung produktivitas perkebunan. Selain itu, warga juga mengusulkan pembangunan jalan kantong produksi di Dusun II dan rabat beton jalan kantong produksi di Dusun III.
Menanggapi aspirasi tersebut, Ketut Kariana menyampaikan bahwa usulan warga akan diperjuangkan dalam rapat paripurna DPRD Donggala. Namun, ia juga mengingatkan bahwa keterbatasan anggaran serta kebijakan efisiensi dari pemerintah pusat membuat tidak semua permintaan dapat terealisasi dalam waktu dekat.
“Seluruh aspirasi ini sudah kami catat. Tentu akan kami sampaikan di paripurna, terutama yang berskala prioritas, seperti kebutuhan bibit dan akses jalan untuk menunjang aktivitas pertanian warga,” pungkasnya.
Reses ini menjadi momen penting bagi masyarakat Bambakanini untuk menyampaikan keluhan dan harapan mereka, khususnya dalam meningkatkan perekonomian berbasis pertanian di wilayah tersebut. (*/win)
Komentar