Wali Kota Palu Bangga, Siswa SMPN 2 Raih Prestasi di Ajang Nasional

Ayotau, Palu- Wali Kota Palu, H. Hadianto Rasyid, SE, menyambut hangat kunjungan para siswa dan guru dari SMP Negeri 2 Palu di ruang kerjanya pada Senin, 26 Agustus 2024. Kunjungan tersebut bukan hanya sekadar silaturahmi, tetapi juga sebagai momen untuk merayakan prestasi membanggakan yang berhasil diraih oleh dua siswa sekolah tersebut di kancah nasional.

Kedua siswa tersebut berhasil mengukir prestasi di dua cabang olahraga berbeda. Dalam cabang renang, salah satu siswa berhasil meraih Juara II di tingkat nasional, sementara di cabang karate, meskipun tidak membawa pulang medali, namun siswa lainnya berhasil menunjukkan semangat juang yang tinggi dan memberikan kontribusi positif bagi Sulawesi Tengah, khususnya Kota Palu.

“Prestasi ini merupakan kebanggaan bagi Kota Palu, khususnya SMP Negeri 2 Palu. Kami sampaikan rasa bangga ini kepada Bapak Wali,” ujar Kepala SMP Negeri 2 Palu, Ramlah M. Sri, dalam audiensi tersebut.

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menyatakan, kebanggaannya atas capaian para siswa dan berharap prestasi ini dapat menjadi motivasi bagi siswa-siswa lain di Kota Palu.

“Prestasi ini diharapkan bisa menginspirasi siswa-siswa lainnya untuk terus berprestasi dan membawa nama Kota Palu ke tingkat nasional maupun internasional,” ujar Hadianto.

Kunjungan ini menjadi bukti nyata bahwa prestasi siswa Kota Palu di berbagai bidang, termasuk olahraga, terus mendapat perhatian dan dukungan penuh dari pemerintah daerah.

Dengan dukungan yang berkelanjutan, diharapkan semakin banyak siswa yang termotivasi untuk berprestasi, mengharumkan nama sekolah, dan tentu saja, membawa kebanggaan bagi Kota Palu. (*/del)

  • DPTb

Komentar