Progarm Pemagangan Disankertrans Upaya Tingkatkan Kompetensi Pencaker

Ayotau, Palu- Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Sulawesi Tengah, Drs Arnold Firdaus MT, mengungkapkan pemagangan merupakan representasi upaya sunguh-sunguh dari pemerintah dalam meningkatkan kompetensi sumber daya manusia terutama pencari kerja (pencaker).

“Tentu agar mampu bersaing dan siap memasuki pasar kerja yang tersedia sesuai dengan kebutuhan Dunia Usaha dan Dunia Industri (DUDI),” ujarnya saat penutupan Pemagangan Dalam Negeri Tahun 2022, Minggu 28 Agustus 2022.

Kegiatan tersebut merupakan salah satu program peningkatan produktifitas dan daya saing tenaga kerjas sebagaimana telah ditetapkan Menteri Ketenagakerjaan Republik Indonesia. Pemagangan dalam negeri di perusahaan telah terlaksana yang mana para peserta menjalani masa magang selama lima bulan dengan menerima teori dan praktik di perusahaan sesuai kejuruan masing-masing.

“Semoga kegiatan pemagangan ini dapat membantu pemerintah mengurangi angka pengangguran. Sehingga tujuan menciptakan tenaga kerja kompeten dan siap kerja melalui pemagangan berkualitas dapat terwujud,” ucap Arnold.

“Pesan saya apabila peserta magang sudah mendapatkan pekerjaan yang tetap agar melaporkan Kepada Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Sulawesi Tengah,” tambah Kadis Nakertrans.

Pemagangan dilakukan di perusahaan-perusahaan dan Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) yang telah ditetapkan sebagai penyelenggara pemagangan. Perusahaan dimaksud sebanyak 48 tersebar wilayah Sulawesi Tengah dengan peserta pemagangan sebanyak 190 orang yang tersebar di tujuh kabupaten/kota.

Penutupan pemagangan dirangkaikan dengan perayaan Hari Ulang Tahun ke 16 Forum Komunikasi jejaring Pemagangan (FKJP) Provinsi Sulawesi Tengah. Beberapa kegiatan yang dilaksanakan dalam penutupan kegiatan pemagangan dan perayaan HUT FKJP meliputi : jalan santai, fashion show (beberapa pakaian hasil peserta magang), donor darah, pasar murah, bazar murah, vaksin gratis dan hiburan.

Turut hadir Sekretaris Dinas Nakertrans Dr Rusmiadi ST M.Si, Kepala Bidang Pembinaan, Pelatihan, Perluasan, Penempatan dan Produktivitas (P5TK) Anita Hardaningsih S.Sos M.Si, Pejabat Administrator/Pejabat Pengawas, Ketua Panitia Pelaksana Suryani Yusuf SE MM, Ketua FKJP, Pimpinan Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) dan Perusahaan yang terlibat dalam program pemagangan di Provinsi Sulawesi Tengah. (JT)

Komentar