AyoTau, Donggala – Dalam upaya memperkuat sektor peternakan, Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (Disnakkeswan) Kabupaten Donggala, menggelar program Sekolah Lapang bagi para peternak. Kegiatan ini dilaksanakan di Desa Wombo Kalonggo, Kecamatan Tanantovea, dan melibatkan tiga desa, yaitu Desa Wombo Induk, Wombo Mpanau, dan Wombo Kalonggo.
Menurut pemateri, Nuraeni, Sekolah Lapang bertujuan untuk meningkatkan manajemen kelembagaan sebagai strategi dalam pengembangan peternakan rakyat. Melalui program ini, peternak akan diberikan pelatihan dan pengetahuan yang diperlukan untuk mengelola usaha ternak mereka secara lebih efektif.
“Selain itu, para peserta juga diajarkan teknik modern dalam pemeliharaan ternak, manajemen pakan, serta kesehatan hewan, yang semuanya dirancang untuk meningkatkan produktivitas ternak lokal,” ucapnya pada Selasa 1 Oktober 2024.
Ia melanjutkan, dengan fokus pada peningkatan populasi dan produktivitas ternak lokal, program ini diharapkan dapat mendukung keberlanjutan dan kesejahteraan peternak di daerah tersebut.
“Diharapkan, inisiatif ini tidak hanya akan meningkatkan hasil produksi ternak tetapi juga memperkuat komunitas peternakan di Kabupaten Donggala, menjadikan peternakan sebagai salah satu pilar utama dalam pengembangan ekonomi lokal,” harapnya.
Program ini juga diharapkan dapat mendorong kerja sama antarpeternak dan memperkuat jaringan komunitas peternakan yang lebih luas, sehingga bersama-sama mereka dapat menghadapi tantangan dan memanfaatkan peluang yang ada dalam sektor peternakan. (Win)
Komentar